rEposisi.com – Nasib Hermawan & Reza Pahlevi tidak seberuntung Sudibyo. Mereka berdua belum juga dilantik sebagai Anggota DPRD Kota Bandarlampung alias masih terkatung-katung. Sementara, Sudibyo sudah dilantik menggantikan Naldi Rinara hari ini, Rabu (24/2).
Diketahui, Hermawan direncanakan akan menggantikan Achmad Riza dari Fraksi Gerindra yang meninggal pada awal November 2020 lalu.
Sementara, Reza Pahlevi direncakan akan menggantikan Pandu Kusuma Dewangsa yang mundur karena maju Pilkada Lampung Selatan asal PPP.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua DPRD Kota Bandarlampung, Wiyadi dua anggota dewan yang sedang diproses hingga kini masih menunggu surat dari gubernur dan partainya.
“Untuk dua anggota nantinya yang akan digantikan masih dalam tahap proses, dan masih menunggu surat keputusan dari Gubernur Lampung,” ungkap Wiyadi.
Wiyadi mengucapkan selamat kepada Sudibyo dan berterimakasih kepada Naldi Rinara atas jasa dan pengabdiannya selama menjabat Anggota DPRD Kota Bandarlampung.(win)