Legislator Golkar Lampung Bagikan Alkes

- Jurnalis

Rabu, 1 April 2020 - 03:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rEposisi.com – Anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Musa Ahmad siapkan 1000 botol hand sanitizer untuk diberikan kepada masyarakat. Langkah itu sebagai bagian upaya pencegahan virus corona, khususnya di Lampung Tengah.

PERNYATAAn itu disampaikan Musa Ahmad usai meninjau pembuatan hand sanitizer herbal yang diproduksi oleh siswa SMKN 2 Terbanggi Besar, Kamis (26/3/2020).

Sebagai wakil rakyat yang membidangi pendidikan, ia sangat mengapresiasi langkah SMKN 2 Terbanggi Besar yang mampu menciptakan kreasi membuat salah satu produk kebersihan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan Disdik (SMKN 2 Terbanggi Besar) diharapkan mampu memicu kinerja oleh dinas terkait lainnya. Terutama dalam rangka kerja nyata pencegahan virus corona,” kata Musa Ahmad.

Tak hanya itu, dalam waktu dekat Musa juga akan menyerahkan bahan yang diperlukan kepada SMKN 2 Terbanggi Besar, terutama sebagai bahan campuran untuk pembuatan hand sanitizer.

Baca Juga :  Pasang Stiker Anak Kandung Herman HN Dirumah-rumah, Oknum Lurah Berdalih Tidak Ada Tulisan Caleg

“Saya akan serahkan bahan-bahannya saja kepada pihak SMK, nanti biar pihak SMK yang memproduksi, melakukan pengemasan, dan akan disebar ke masyarakat Lampung Tengah. Semuanya gratis tidak untuk komersil,” ujarnya.

Dalam upaya pencegahan penyebaran virus yang bersumber dari Wuhan, Tiongkok itu, Musa mengimbau masyarakat Lampung Tengah untuk mengikuti instruksi pemerintah, dan tidak panik dalam menyikapi persoalan tersebut.

Menurut Ketua DPD II Partai Golkar Lampung Tengah itu, butuh kesadaran masyarakat dalam rangka pencegahan penyebaran corona. Isolasi diri yang dianjurkan pemerintah, merupakan upaya menyelematkan diri sendiri dan orang lain.

Baca Juga :  IMS Bagikan APD dan Brosur Himbauan Penanggulang Covid-19

Tak hanya melihat langsung pembuatan hand sanitizer, Musa Ahmad didampingi Kepala SMKN 2 Terbanggi Besar Yos Devera melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah areal sekolah tersebut.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala SMKN 2 Terbanggi Besar Yos Devera mengatakan, pembuatan Hand Satinizer herbal oleh siswa-siswinya itu merupakan tindak nyata SMK kepada kepada masyarakat.

“Hand Sanitizer ini membantu masyarakat mendapatkan alat kesehatan. Sepenuhnya produk ini dibuat oleh bahan herbal seperti daun sirih dan jeruk nipis,” jelasnya.

Proses pembuatan hand sanitizer dilakukan selama dua pekan, dengan banyak produk 250 botol kecil. Penggunaan hand sanitizer, lanjutnya, sebagai upaya membersihkan tangan jika tidak ada air mengalir. (Pakcik)

Berita Terkait

Ribuan Warga Tubaba Gelar Sholawat dan Tasyakuran Terpilihnya Mirza-Jihan
Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan Pasca Quick Count
Tim Sukses Pasangan Calon Qudratul-Hankam Terlibat Praktik Money Politic di Tulang Bawang
Muhaimin Iskandar Menutup Kampanye Mirza-Jihan dengan Semarak di Lampung Timur
Mirza-Jihan Tutup Kampanye di Lamtim
Muhaimin Iskandar Jadi Juru Kampanye Mirza-Jihan di Hari Terakhir Kampanye
Paslon Mirza-Jihan Tutup Kampanye, Siap Bangun SMK Negeri di Sekampung
“Kue Cucur” Meluncur di Pringsewu, Ajak Pilih Pemimpin Visioner
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 14 Desember 2024 - 18:39 WIB

Ribuan Warga Tubaba Gelar Sholawat dan Tasyakuran Terpilihnya Mirza-Jihan

Kamis, 28 November 2024 - 14:32 WIB

Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Mirza-Jihan Pasca Quick Count

Senin, 25 November 2024 - 11:54 WIB

Tim Sukses Pasangan Calon Qudratul-Hankam Terlibat Praktik Money Politic di Tulang Bawang

Sabtu, 23 November 2024 - 23:01 WIB

Muhaimin Iskandar Menutup Kampanye Mirza-Jihan dengan Semarak di Lampung Timur

Sabtu, 23 November 2024 - 22:59 WIB

Mirza-Jihan Tutup Kampanye di Lamtim

Berita Terbaru

Daerah

Marindo Sambut Langsung Kunker Wamendagri

Sabtu, 28 Des 2024 - 15:24 WIB

Daerah

Pemkab Pringsewu Gelar Bazar UMKM 2O24

Senin, 23 Des 2024 - 08:15 WIB