Resmikan Pojok Baca Digital, Bunda Literasi Provinsi Lampung Gugah Minat Baca Masyarakat

- Jurnalis

Sabtu, 26 Maret 2022 - 06:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rEposisi.com.-Bunda Literasi Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal melakukan peresmian Pojok Baca Digital (POCADI) yang berada di UPTD I Samsat Jl. Pramuka Rajabasa Bandar Lampung, Rabu (16/03/2022).

Saat ini terdapat 98 Pojok Baca Digital di 28 Provinsi yang tersebar  di Indonesia, termasuk yang  berada di Provinsi Lampung yang peresmiannya dilakukan  pada hari ini.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung, Ratna Dewi mengungkapkan bahwa POCADI diharapkan menjadi daya tarik tersendiri, dimana masyarakat akan dimanjakan dengan kemudahan akses layanan digital yang dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bunda Literasi Provinsi Lampung dalam sambutannya mengungkapkan, bahwa salah satu tugas Pemerintah adalah mencerdaskan kehidupan bangsa, tidak hanya melalui pendidikan formal, namun terus dilakukan dengan berbagai upaya, salah satunya dengan mendirikan Pojok Baca Digital.

Baca Juga :  Terpilih Aklamasi, Suryadi Resmi Pimpin Karang Taruna Pesbar

“Semoga layanan ini dapat meningkatkan minat baca masyarakat dengan menyediakan literatur yang dapat memenuhi kebutuhan baca masyarakat”, ucap Riana Sari.

Riana Sari berharap dengan adanya Pojok Baca Digital di tempat pelayanan umum seperti yang ada di UPTD. I  Samsat Rajabasa  akan meningkatkan minat dan budaya  membaca dikalangan masyarakat.

Pojok Baca Digital yang diresmikan pada saat ini merupakan Pojok Baca Digital pertama yang ada di Provinsi Lampung,

“Mudah- mudahan masyarakat di Provinsi Lampung lebih gemar membaca dan menulis”, harap Riana Sari.

Riana Sari juga berharap agar  nantinya Pojok Baca Digital dapat dikembangkan ditempat lain seperti di Bandara, Rumah Sakit dan tempat pelayanan umum lainnya yang ada di Provinsi Lampung untuk memberikan kemudahan akses dan menumbuhkan minat baca bagi masyarakat.

Baca Juga :  Gubernur Rencanakan Lakukan Pelayanan Pupuk Secara Terintegrasi

Dalam kesempatan tersebut Bunda Literasi Provinsi Lampung mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yg telah berkontribusi dan mendukung upaya yang dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung.

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bu da Literasi Provinsi Lampung sebagai tanda dibukanya pojok baca digital di UPTD I Samsat Provinsi Lampung.

Hadir dalam peresmian, Direktur Lalulintas  Polda Lampung, Kepala Bappenda Provinsi Lampung, Kepala Jasa Raharja Provinsi Lampung, Jajaran  Pengurus Literasi Provinsi Lampung,    Pengurus Dekranasda Provinsi Lampung,  Pengurus TP. PKK Provinsi Lampung. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).

Berita Terkait

Pj Gubernur Belasungkawa Salah Satu Pejabat Pemprov
Pj Gubernur Tutup Program Pelatihan PKW
Pj Gubernur Apresiasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak
Pj Sekda : Korpri Harus Perkuat Inovasi
50 Tahun Berkarya, Lewat SMBR Mengajar Berikan Wawasan dan Bantuan Pendidikan
Pj Gubernur Sosialisasi Pengelolaan Keuangan Haji
Pj Gubernur Lepas Kontingen Pra-Popnas
Pj Gubernur Gelar Ramah Tamah Bersama Alumnus PPSA 24 Lemhanas
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 01:20 WIB

Pj Gubernur Belasungkawa Salah Satu Pejabat Pemprov

Rabu, 4 Desember 2024 - 01:18 WIB

Pj Gubernur Tutup Program Pelatihan PKW

Rabu, 4 Desember 2024 - 01:14 WIB

Pj Gubernur Apresiasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak

Rabu, 4 Desember 2024 - 01:10 WIB

Pj Sekda : Korpri Harus Perkuat Inovasi

Selasa, 12 November 2024 - 15:21 WIB

50 Tahun Berkarya, Lewat SMBR Mengajar Berikan Wawasan dan Bantuan Pendidikan

Berita Terbaru

Pemerintah

Pj Gubernur Belasungkawa Salah Satu Pejabat Pemprov

Rabu, 4 Des 2024 - 01:20 WIB

Pemerintah

Pj Gubernur Tutup Program Pelatihan PKW

Rabu, 4 Des 2024 - 01:18 WIB

Pemerintah

Pj Gubernur Apresiasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak

Rabu, 4 Des 2024 - 01:14 WIB

Pemerintah

Pj Sekda : Korpri Harus Perkuat Inovasi

Rabu, 4 Des 2024 - 01:10 WIB